Daily Archives: August 13, 2018

Trik Menggunakan Warna Abu-abu untuk Mendekorasi Rumah

Menggunakan Tema Modern pada dapur yang yang dipadukan dengan warna abu-abu

Menggunakan Tema Modern pada dapur yang yang dipadukan dengan warna abu-abu

Warna abu-abu seing dianggap sebagai warna yang suram dan sangat menjemukan, Tetapi pada kenyataanya warna abu-abu adalah salah satu warna yang paling sangat berguna pada saat kita ingin mendekorasi sebuah rumah. Mengapa? Karena abu-abu adalah warna dasar yang sangat mudah dan netral untuk diterapkan dengan warna apapun.

warna ini juga dapat diterapkan di berbagi furnitur rumah tangga anda seperti Sofa, Lemari, Tempat tidur, kursi dan perabot lainnya.

Selain dari hal itu warna abu-bau juga dapat sangat membantu untuk memisahkan ruang serta untuk sebuah aksen.Lalu bagaimana cara untuk menerapkan warna abu-abu untuk mendekorasi sebuah rumah anda?

berikut ini adalah beberapa contoh untuk menerapkan warna abu-abu pada rumah anda :

Ini Dia Triknya

Living room ini menggunakan abstract Painting Woolen rug grey dan dipadukan dengan warna abu-abu pada furniturnya

Living room ini menggunakan abstract Painting Woolen rug grey dan dipadukan dengan warna abu-abu pada furniturnya

  1. Gunakan warna abu-abu yang muda pada ruang yang gelap atau ruangan yang kurang pencahayaannya. Warna tersebut  dapat membuat  ruangan tersebut terasa ringan dan terang.
  2. Gunakan warna abu-abu untuk beberapa furnitur utama pada ruangan contohnya seperti Sofa, Kursi dan tempat Tidur.
  3. Kombinasikan warna abu-abu yang hangat dan dingin. Warna abu-abu hangat lebih bernuansa Krem dan abu-abu dingin lebih bernuansa Biru.
  4. Padukan warna abu-abu dengan Warna Kontras yang sangat kuat seperti Nila, Hitam ataupun warna Coklat.
  5. Gunakan Warna abu-abu pada area Makan.
  6. Jangan Takut untuk menggunakan warna yang bernuansa gelap seperti warna abu-abu arang. Dengan Aksen Smoky Shades, dengan tampilan Warna abu-abu dapat menghasilkan warna yang mewah.
  7. Jangan Takut untuk memadukan Warna abu-abu dengan Nuansa yang berbeda pada ruangan yang sama.
  8. Jangan takut untuk menggunakan abu-abu sebagai sebuah aksen. Dari karya seni sampai bantal, Warna abu-abu dapat menjadi sebuah aksen yang halus.