Dikenal dengan berbagai julukan, Negara Myanmar menjadi salah satu negara di Asia yang banyak menarik wisatawan dari hari ke-hari. Dari sekian banyak destinasi wisata di Myanmar, Yangon merupakan lokasi yang wajib dan sering dikunjungi oleh wisatawan.
Yangon merupakan kota terbesar dengan jumlah penduduk terpadat di Myanmar. Meski sampai saat ini pemerintah Myanmar masih menerapkan peraturan militer super ketat untuk menjaga keamanan di seluruh wilayah mereka, Nyatanya masih banyak turis yang tetap berdatangan ke Myanmar untuk berlibur.
Nah, Bagi kamu yang penasaran dengan seberapa menarik Myanmar yang mampu menarik banyak wisatawan?Berikut ini kami ulas hal menarik apa saja yang bisa kamu lakukan ketika berada di Yangon, Myanmar.
Menikmati Teh Ternikmat Di Myanmar
Minum teh merupakan salah satu kebiasaan masyarakat Myanmar khususnya yang berada di Yangon. Untuk kamu si pecinta teh, Maka salah satu teh terbaik yang wajib kamu coba ketika berada di Yangon adalah laphet yay (teh khas dari Myanmar).
Laphet yay merupakan teh yang terbuat dari perpaduan susu cair, susu kental manis dan juga teh hitam. Selain rasanya yang menyegarkan, Setiap penyajian teh di Myanmar pasti akan mendapatkan snack gratis yang bisa kamu nikmati.
Pesona Menakjubkan Pagoda Shwedagon
Seperti julukannya “negara seribu pagoda”, Maka tak heran jika kamu akan menemukan banyak sekali pagoda-pagoda ketka berada di Myanmar. Dari sekian banyak pagoda yang ada, Pagoda Shwedagon merupakan yang paling menakjubkan.
Bagaimana tidak, Pagoda yang terbuat dari lapisan emas, berlian dan batu mulia ini memiliki keindahan yang memang luar biasa. Waktu terbaik untuk melihat pesona menakjubkan dari Pagoda Shwedagon adalah saat matahari terbit.
Ya, Cahaya matahari terbit di langit Myanmar menghadirkan suasana magis sehingga membuat panorama Pagoda Shwedagon terkesan semakin eksotis.
Masakan Khas Yangon
Meski sedang berlibur, kamu tentu butuh mengisi perut dengan makanan agar memiliki tenaga untuk menikmati waktu liburan. Nah, Seperti kota-kota lain, Yangon juga memiliki makanan khas yang wajib untuk kamu coba loh!
Adalah mohinga, Makanan yang sebenarnya memiliki kemiripan dengan pho dari vietnam. Akan tetapi kedua makanan tersebut berbeda karena mohinga memiliki isian yang lebih ramai berupa tambahan telur, kacang chickpea goreng dan juga bubuk cabai.
Selain mohinga, Masih ada lahphet thoke yang juga sangat wajib kamu coba ketika berada di Yangon. Lahphet thoke adalah salad yang terbuat dari bahan-bahan berupa daun teh fermentasi, irisan bawang putih, irisan bawang merah, akar jahe, biji-bijian, kacang hingga udang kering.