Mempunyai wajah yang cerah alami tentunya di minati semua orang dari berbagai kalangan dan bisa menjadi tambahan daya tarik dan meningkatkan kepercayaan diri anda. Namun memiliki kulit wajah yang cerah alami tidaklah gampang dan perlu waktu, usaha, dan proses untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah.
Bahkan untuk mendapatkan itu semua banyak orang rela mengeluarkan uang banyak untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah agar menambah kepercayaan diri. Namun anda tidak perlu khawatir, untuk anda yang tidak mempunyai banyak uang untuk perawatan anda sekarang bisa menggunakan bahan bahan alami seperti susu dan madu mampu membuat anda mendapatkan wajah cerah alami.
Susu dan madu merupakan bahan makanan yang gampang untuk anda temukan. Baik di pasar,di warung, ataupun di supermarket terdekat untuk menemukan bahan tersebut. Menurut beberapa peneliti, kandungan nutrisi pada susu dan madu dapat memberi efek kulit menjadi lebih cerah, melembabkan, serta membuatnya tampak putih alami.
Anda juga tidak perlu ribet untuk memakainya, anda hanya perlu siapkan madu sebanyak 3 sendok makan dan siapkan susu murni 2 sendok makan.
Cara mengaplikasikannya pun mudah anda hanya perlu :
1. Campurkan madu dan susu murni tersebut hingga merata
2. Setelah tercampur, oleslah menggunakan kuas atau tangan ke seluruh wajah anda
3. Anda bisa memijat lembut wajah anda lalu diamkan sekitar 15 – 20 menit
3. Bilas kulit anda dengan air hangat
Lakukanlah hal ini secara rutin sebanyak 2 atau 3 kali dalam seminggu. Dijamin kulit wajah anda akan semakin lebih cerah, bersih, dan awet muda.
Pada sebagian orang dapat terjadi iritasi pada wajah anda. Jika anda merasa wajah anda panas dan gatal, segera basuh dengan air yang bersih dan kompres dengan menggunakan es batu atau air es.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda dan menambah pengetahuan anda untuk merawat kulit tetap sehat alami tanpa harus mengeluarkan banyak biaya perawatan.